Palopo_SULSEL.MERAKnusantara.com- Kapolres Palopo, AKBP Safi’i Nafsikin, bersama Bhayangkari Cabang Palopo yang dipimpin oleh Ny. Nadia Safi’i melaksanakan kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat pada Sabtu, 15 Maret 2025.
Kegiatan ini berlangsung di Posko Sar Presisi serta Pos Lantas Presisi Polres Palopo, dengan menyediakan kurang lebih 300 paket menu buka puasa bagi para pengendara yang
Kapolres Palopo menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Palopo terhadap masyarakat yang menjalankan ibadah puasa, terutama bagi mereka yang masih dalam perjalanan menjelang waktu berbuka.
"Kami ingin berbagi berkah Ramadan dengan masyarakat, terutama bagi mereka yang masih dalam perjalanan ketika waktu berbuka tiba. Semoga takjil ini bisa bermanfaat dan membawa kebahagiaan bagi mereka," ujar AKBP Safi’i Nafsikin.
Tidak hanya membagikan makanan, Kapolres Palopo juga memanfaatkan momen ini untuk memberikan imbauan kepada masyarakat, khususnya para remaja, agar menghindari aksi balap liar yang dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain.
"Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat, terutama anak-anak muda, agar tidak melakukan balap liar. Selain berbahaya, aksi tersebut juga mengganggu ketertiban umum. Kami juga mengingatkan agar selalu memakai helm demi keselamatan saat berkendara," tambahnya
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan selain memberikan manfaat bagi masyarakat, juga meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan berkendara serta ketertiban lalu lintas di Kota Palopo.(Rilhimpolplp_Wahid/M Nasrum Naba)
Posting Komentar