Palopo-SULSEL.MERAKnusantara.com- Salah satu bagian daripada rangkaian kegiatan pelaksanaan HUT Bhayangkara ke- 78 Tahun 2024 bagi jajaran Polres Palopo adalah kegiatan Religi dengan peresmian sebuah Mesjid Asy Safi'i Nur Al Latif di Kel Pontap Kec Wara Timur Palopo pada Malam Ahad 30 Juni 2024.
Mesjid Apung Asy Safi'i Nur Al Latif ini merupakan mesjid yang pembangunannya di prakarsai oleh Kapolres Palopo AKBP SAFI'I NAFSIKIN, SH., SIK., MH bersama jajarannya oleh ahli pemilik lahannya milik alm. H Abdul Latif sebagai salah seorang sosok Tokoh Agamawan di Kota Palopo dari rumpun keluarga Besar Penduduk Asli Palopo yang dikenal dengan nama Rumpun Libukang.
Peresmian Mesjid yang diberi nama dari perpaduan dua nama sosok figur tokoh pemimpin idola masyarakat banyak, yakni Asy Safi'i adalah nama Kapolres Palopo sebagai motivator dan penggagas pelaksanaan pembangunan mesjid dan Nur Al Latif adalah nama sosok Tokoh Religius Alm. H Abdul Latif Rumpun Keluarga Besar Penduduk Asli Palopo.
Peresmian Mesjid ini dihadiri langsung oleh Ketua Bhayangkari Cabang Palopo Ny. Nadia Safi'i beserta jajarannya sekaligus menyaksikan langsung iringan do'a warga masyarakat dan majelis taklim yang ditujukan kepada Bapak Kapolres dan Ketua Bhayangkari serta kepada seluruh jajaran Polres Palopo dan Polri pada umumnya agar senantiasa diberikan segala keberkahan dalam melaksanakan tugas dan pengabdiannya kepada segenap rakyat, bangsa dan negara sebagai polisi beriman dan bertaqwa, pelayan, pelindung dan pengayom yang dilandasi dengan nilai-nilai religi.
Berdasarkan hasil pemantauan wartawan Merak Nusantara Com di tempat lokasi pelaksanaan peresmian mesjid Asy Safi'i Nur Al Latif, oleh pengurus mesjid juga memohon kepada Kapolres Palopo AKBP SAFI'I NAFSIKIN, Insya Allah, dapat melaksanakan sholat jumat perdana pada Hari Jumat 5 Juli 2024, ucapnya penuh harap. (01_SS.M Nasrum Naba)
Posting Komentar