Kopi Pagi Sebuah Sair Imajiner by mas Kusno


 KOPI PAGI

@mas_kusno 
yang dulu 
kita anggap hal biasa
minum kopi pagi
di ujung sarapan seadanya 
tapi tau tau nya  
kopi telah jadi primadona

mempesona di mana mana
sampai kopi pun 
jadi bahan filsafat 
kopi jadi akronimus 
ketika otak perlu inspirasi 
apa lah ... pokok sejenis itu
bagi ku kopi pagi
tak lebih dari keterpaksaan
yaa karna hanya ada itu
yang bisa disajikan 
baris dengan secuil tempe
atau sebongkah singkong

jangan kau hiperbola
kopi pagi untuk lupa
masalah naik nya harga
telor beras dan gula
sulit nya elpiji yang dulu
kau bilang murah 
pengganti kayu dan minyak

kopi pagi jadi kebohongan 
untuk melupakan
tatanan hukum yang kau
rusak untuk bisa berkuasa
kopi pagi jadi cuci otak
untuk percaya sampek 58%
pendidikan, pengadilan,
demokrasi, lapangan kerja,
atau apalah lagi
dan ayam bondol ini
sakit tapi tetap suka

entah lah besok apalagi 
kopi pagi ku tak sama
dengan kopi mu Bung

tak bisa lagi 
aku tulis puisi cinta
atau indahnya nyiur pantai
merayu manis wanita
karena kopi ku tau nyata
apa adanya

Madiun, 26 Juni 2024
#peduliindonesia 
#pedulinkri
#keadilan
#kesejahteraan
#demokrasi

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama