Porjat Jatake FC Juara Liga Tarkam Rahayu Putra Cup Tahun 2023


Tangerang, Gembor, Priuk – meraknusantara.com,-Gelaran Liga Tarkam Rahayu Putra Cup Tahun 2023 mencapai puncaknya pada Minggu (22/10/2023). Lapangan Sansibon menjadi saksi kedigdayaan kesebelasan Porjat Jatake Fc kelurahan Jatake.Di laga final, tim Porjat FC menang telak atas tim tuan rumah GMK 88 Gembor dengan skor 0 -3.

Pada pertandingan tersebut, Porjat FC mendominasi jalannya pertandingan sejak awal laga dimulai. Bahkan Porjat FC yang sore itu berkostum biru biru mampu unggul cepat di awal babak pertama. Ketinggalan satu gol, GMK 88 Gembor berusaha menyamakan kedudukan. Namun sayang, usaha keras anak anak GMK 88 masih membentur rapatnya pertahanan kokoh Porjat FC.

Justru menjelang berakhirnya babak pertama Porjat FC menambah keunggulan lewat gol cantik salah satu pemainnya. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua Porjat FC yang sudah unggul dua gol mengubah strategi dengan bermain lebih santai. Hal ini dimanfaatkan GMK 88 Gembor untuk tampil lebih menyerang. Bahkan. manajer tim memasukkan pergantian pemain, Asik menyerang, membuat GMK  lengah bertahan. Hal tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh para pemain Porjat. Di pertengahan babak kedua Porjat mampu menambah 1 gol melalui proses serangan balik. Skor 3-0 untuk kemenangan Porjat FC bertahan dan mengantarkan tim ini menjuarai liga tarkam Rahayu Putra Cup 2023.

Ketua Porjat Fahrizal Hasbi (Hasby cucuy), mengapresiasi atas perjuangan pemain dari penyisihan grup sampai final pemain masih bermain stabil mengikuti instruksi manajer tim ibnu  rofly (iben) menurutnya gelaran ini menjadi ajang penyiapan bibit-bibit pemain muda potensial masa depan sepak bola kampung Jatake.

“Maksud di mainkannya pemain pemain muda di liga tarkam ini untuk melahirkan pesepakbola handal dari kampung Jatake yang akan membanggakan daerah nya di kancah persepakbolaan Kota Tangerang maupun nasional” ujar iben.

(Red) 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama