Resminya Amenitas Pasir Padi Walikota Penuh Harapan Untuk Menata Pangkalpinang Lebih Baik Lagi


Pangkalpinang, Meraknusantara.com - Pelaksanaan peresmian amesitas Pasir Padi Pangkalpinang dihadiri oleh Walikota Pangkalpinang, Dr. H. Maulan Aklil, S.IP., M. SI, bersama Kepala Staf Kementrian Kepresidenan Indonesia, Jendral TNI ( Purn ) Dr. H. Moeldoko, S.I.P., dan PJ Gubernur Bangka Belitung, Dr. Ir. Ridwan Djamaluddin, M.Sc., bersama tokoh - tokoh adat kepulauan Bangka Belitung, yang dilakukan di Pantai Pasir Padi, Kota Pangkalpinang, pada hari jum'at ( 13/01/2023 ). 

Pembukaan acara disambut dengan adat Bangka Belitung dan para siswa/siswi seluruh sekolah kota Pangkalpinang bersama masyarakat kota Pangkalpinang menyambut kedatangan dengan meriah, lalu sebelum acara pelaksanaan dimulai, seluruh yang hadir terlebih dahulu menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, lalu dilanjutkan dengan berdoa bersama, dan dilanjutkan dengan pembukaan salam. 

Walikota Pangkalpinang mengucapkan selamat datang dan berterima kasih kepada Kepala Staf Kementrian kepresidenan Indonesia atas kehadirannya dalam pelaksanaan peresmian amenitas Pantai Pasir Padi, di Kota Seribu Senyuman , Kota Pangkalpinang, kota tertenang se Indonesia. 

Walikota mengatakan " Kami kota pangkalpinang, ibukota Provinsi juga tidak mau kalah dengan kota - kota yang lain, hari ini saya menjual diri saya untuk pak Moeldoko, agar pak Moeldoko menjual diri saya, Kota Pangkalpinang ketingkat Nasional hingga Internasional, kita turut bangga atas kehadiran seorang Jendral seperti pak Moeldoko ini, dibelakangnya ini akan ada jalan yang lebarnya sekitar 30 m, pintu akan ada sisi kiri dan kanan, nanti Hotel, Restoran, Resort akan hadir disini tepatnya disana, dibelakang nya pantai, jalan yang sekarang itu car free day, jalan yang digunakan untuk jalan kaki saja, bersepeda ,santai - santai saja, hari ini kita jadikan momen titik awal lineretsnya, kalo kita gak berani ambil reaikokapan lagi kita mau maju."

Bapak PJ Gubernur mengatakan , " dipantai pasir padi inilah kita akan mengembangkan icon pariwisata ini, kami akan mendukung dengan segala upaya, alhamdulillah hari ini kita akan meresmikan beberapa amesitas, kalo aksebilitas itu tidak ada kendala, bandara juga sangat dekat,duren juga enak, dan merupakan duren no 1 di indonesia, jadi semua itu akan jadi peninjau dan termasuk dalam kebudayaan kita untuk kita pelihara, kita jaga, dan harus kita kembangkan, jadi tidak kering untuk kebudayaan kita, jadi bukan hanya melihat laut, melihat pantai, jalan - jalan, makan, tapi ada kekuatan budaya yang kita pertahankan dan hingga kita tinggkatkan. 

Kepala Staf Kementrian Kepresidenan Indonesia mengatakan, " Saya sudah mencintai Kota Pangkalpinang dengan apa yang dimiliki, saya melihat ini bukan dari potensi saja , banyak dari kita yang melihat sesuatu dari suatu potensi, tapi jauh yang lebih penting adalah bagaimana potensi itu sungguh - sungguh bisa dikelola menjadi kekuatan, ini kekuatan ekonomi disini, kekuatan ekonomi akan muncul jika didukung oleh kekuatan sosial, kekuatan budaya, dan seterusnya, jiwa kebudayaan jangan sampai redup harus dikembangkan lagi, karna budaya itu merupakan kekuatan bangsa. "

Walikota Pangkalpinang targetkan usaha untuk ngejar pelabuhan bersama bapak PJ Gubernur Bangka Beltung. 

Walikota Kota Pangkalpinang menegaskan "saya ga bakal nyerah untuk pelabuhan ini, disudut sana, saya pengen ada pelabuhan apa pun bentuknya dan disebelahnya lagi akan ada sebuah resort  yang dibangunnya  oleh pihak Korea. 

Setelah melakukan festival adat, Walikota Pangkalpinang,PJ Gubernur Bangka Belitung, bersama Kepala Staf Kementrian Kepresidenan Indonesia melakukan Potong Pita, dan memberi donasi, lalu melakukan foto sesi bersama. ( isk  )

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama