Petani Sawit Bangka Barat Meminta Agar PJ Gubernur Tegur Pihak Pabrik Sesuai Pernyataan Menteri Perdagangan


Bangka Barat, Meraknusantara.com -  Menyikapi draktis turunnya harga pasaran buah sawit di provinsi kepulauan Bangka Belitung, membuat masyarakat khususnya masyarakat wilayah Bangka Barat kian mengeluh dan  tak bersemangat lagi untuk merawat pohon sawitnya dikarenakan keadaan seperti ini, Kamis (18/08/2022 ).

Keluhan para petani terhadap murahnya harga sawit saat ini, ditambah lagi mahalnya harga pupuk sehingga tak sesuai dengan harga jual hasil buahnya.

" Saat dikomfirmasi melalui via whatsapp, Salah satu dari petani sawit mengatakan, " kami mewakili dari petani sawit yg ada di Bangka Belitung  khususnya di Bangka Barat, menanggapi pernyataan dari menteri perdagangan, bahwa seharus harga TBS sawit dibeli pks harganya suda diatas 2.000 - 2.400, kalau harganya Belum ada kenaikan maka, seorang kepala daerah berhak untuk memberikan teguran kepada pihak pabrik PKSnya, Namun sampai saat ini harga sawit dibeli dengan harga Rp.1.600 hingga  Rp.1.800, kami mewakili para petani meminta kepada kepala daerah, Bantulah kami Para petani agar dapat memperjuangkan harga sawit di Bangka Belitung, " Pungkasnya 

Saat ini masyarakat sangat membutuhkan Bantuan dari PJ Gubernur  Ridwan Djamaluddin agar bisa memperjuangkan nasib para petani sawit di Bangka Belitung, mereka berharap harga buah sawit bisa lebih tinggi dari harga saat ini. ( isk ).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama