Kabupaten Tangerang , Meraknusantara.Com Tradisi Sedekah Bumi yang di gelar di Desa Gempol Sari adalah kegiatan yang sudah ada sejak turun temurun dari orang tua zaman dulu di lingkungan masyarakat Desa Gempol Sari dan kali ini di laksanakan di kp .Gempolsari Rt 04/ 03.Desa Gempolsari Kecamatan Sepatan Timur Kabupaten Tangerang / Banten. Sabtu , 27-08-2022. Dalam acara tersebut turut hadir Camat Timur Asep Nurman Jaenudin , Kepala Desa Gempol Sari Juni , Kades Desa Lebak Wangi , Staf Desa Gempol Sari dan Jajarannya , Babinsa dan Binamas , Ormas ; Element masyatrakat , Tokoh masyarakat , Tokoh Agama, dan warga masyarakat Serta Para Tamu undangan .Acara berjalan Penuh Khimad , Lancar dan tertib serta aman dan kegiatan tersebut di mulai dari Pukul 08.00 s/d 11.30 Wib.
Dalam kesempatan tersebut Kades Gempol Sari Juni , Menyampaikan dengan penuh khimad dan bijak
" Bahwa kegiatan Sedekah Bumi ini adalah acara yang sudah di laksanakan secara turun temurun oleh orang tua kita sejak zaman dahalu , dan kegiatan ini adalah bentuk rasa syukur atas nikmat Allah SWT yang telah di berikan kepada kita semua.Dan semoga kegiatan ini / kearifan lokal ini tetap lestari dan tetap berjalan secara berkesinambungan.Ribuan terima kasih kami ucapan kepada semua fihak atas terselenggaranya acara sedekah Bumi ini." Tutupnya.
(Iwan)
Posting Komentar