Kapolda Bangka Belitung Bersama Bupati Bangka Selatan Resmikan Pasar Rakyat Di Desa Batu Betumpang


Bangka Selatan, Meraknusantara.com  -  Kapolda Provinsi Bangka Belitung Irjen Pol Yan Sutra Bersama Bupati Bangka Selatan Reza Herdavid bersama jajaran Mengunjungi  Lahan seluas 120 Hektar yang akan di kelola dan di jadikan sebagai lahan penanaman Jagung serta meresmikan Pasar Rakyat Kawasan Perkotaan Baru atau KPB di Desa Batu Petumpang Kecamatan Batu Petumpang Kabupaten Bangka Selatan, Rabu (22/6/2022).

Hal tersebut juga jadi acuan mengingat komoditi strategis karena produktivitasnya tinggi dan kegunaannya beragam mulai dari pakan, pangan, energi dan bahan baku industri. Permintaan jagung dalam negeri sangat tinggi yang sebagian masih dipenuhi dengan Impor.

Kenaikan permintaan akan terus terjadi sejalan dengan pertambahan penduduk dan perbaikan kesejahteraan. hanya saja Produktivitas jagung yang masih sangat rendah menjadi kendala peningkatan produksi, karena keterbatasan bibit unggul, ketersediaan pupuk dan sarana produksi lainnya .

Nilai kalori dan nutrisi yang jauh lebih baik dibandingkan beras hendaknya dijadikan pemicu pengembangan jagung sebagai pangan pokok.

Wandi sebagai salah satu masyarakat Batu Betumpang yang menjadi pencetus ide melihat ini sebagai nilai untuk meningkatkan ekonomi masyarakat serta meningkatkan pertahanan pangan di Batu Petumpang.

Wandi Menyatakan,” 120 hektar tanah di bentangkan untuk penananman jagung, rencananya 120 hektar lebih tanah tetsebut akan dikelola oleh petani, dengan begitu, hal ini dapat meningkatkan ekonomi masyarakat serta meningkatkan ketahanan pangan, oleh sebab itu dibutuh dukungan dari pejabat serta pemerintah daerah guna mensport hal tersebut agar jagung menjadi produk unggulan,” kata Wendi.

Rencanannya bila hal ini sukses akan ada Pabrik jagung, agar petani jagung nantinya tidak kesulitan dalam menjual hasil panennya.

Dalam menyukseskan Penanaman jagung Tersebut Kapolda Provinsi Bangka Belitung Irjen Pol Yan Sutra Bersama Bupati Bangka Selatan Reza Herdavid bersama jajaran Mengunjungi lokasi tersebut serta meresmikan Pasar Rakyat kawasan Perkotaan Baru atau KPB.

Oleh sebab itu kapolda Irjen Pol Yan Sutra Menegaskan Kapolda Bersama Jajaran data menannam jagung bersama istansi terkait menanam jagung di harapkan menjadi contoh bagi daerah lain, khusunya di Provinsi Bangka Belitung.

Hal ini pun di dukung pemerintah Bupati Bangka Selatan Reza Herdavid menyampaikan,” Sangat menasprisiasi kedatangan kapolda dengan jajaran, tentu saja dalan pengawasan secara nasional indonesia ketahanan pangannya sangat penting,” ucap Bupati Bangka Selatan Reza Herdavid.

Lanjutnya,” Salah satunya alternatif menanam jagung, kebetulan daerah ini menjadi kawasan terpadu mandiri kawasan kota baru di harapkan Pemerintah Pusat akan terus memantau Kabupaten Bangka selatan, agar yang akan kita lakukan hari ini bisa bermanfaat untuk masyarakat dititik muara terakhir,” pungkasnya.

Diketahui untuk infrastruktur pemerintah Kabupaten Bangka Selatan lewat APBD akan terus membangun dengan begitu dengan infakstruktur pendukung tersebut bantuan dari pusat terus berdatangan. (red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama